Dilaporkan Melakukan Kekerasan Seksual, Komisioner KPU Manggarai Barat Dipanggil DKPP

- 31 Januari 2024, 10:32 WIB
Dituding Melakukan Kekerasan Seksual, Komisioner KPU Manggarai Barat Dipanggil DKPP
Dituding Melakukan Kekerasan Seksual, Komisioner KPU Manggarai Barat Dipanggil DKPP /Humas KPU Mabar/

BAJO TODAY– Anggota Komisioner Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Manggarai Barat, Krispinus Bheda Somerpes dilaporkan ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) atas dugaan melakukan kekerasan seksual terhadap stafnya berinisial KR. 

Ketika dikonfirmasi, Rabu Rabu 31 Januari 2024, Krispinus membenarkan dirinya dilaporkan ke DKPP atas dugaan melakukan kekerasan seksual. 

Krispinus mengatakan tuduhan melakukan kekerasan seksual itu pertama kali muncul saat proses seleksi anggota Komisioner KPU Manggarai Barat bebebera waktu lalu di Kupang. Namun dirinya tidak menyangka DKPP memanggil dirinya atas laporan yang sama.

“Saya juga kaget, ini rembetan dari proses seleksi yang sudah sedang berlangsung, dalam proses seleksi dalam seleksi wawancara perihal ini juga dimintai klarifikasi, dan sudah sy klarifikasi, kemudian saya lanjut ke tahap berikutnya, dan sekarang di DKPP, dilaporkan oleh Lembaga di Kupang” tulis Krispinus melalui WhatsApp menjawab Bajotoday, Rabu 31 Januari 2024.

Baca Juga: Komisioner KPUD Manggarai Barat Tersandung Perkara DKPP

Krispinus memilai laporan ke DKPP atas dugaan melakukan kekerasan seksual merupakan bentuk ketidaksukaan intenal KPU yang dipelintir. Namun ia tidak menyebut pihak intenal KPU Manggarai Barat itu.

“Saya pastikan itu, bahwa semuanya ini karena ketidaksukaan internal yang dipelintir” ungkapnya.

Menurut dia, sebagai anggota KPUD secara pribadi yang diduga tersangkut dalam kasus ini senantiasa siap bertanggungjawab dihadapan DKPP.

"Saya siap bertanggungjawab terhadap atas apa yang dilaporkan tentang pribadi saya," tandasnya

”Titik ini penting untuk saya baik dalam kapasitas saya sebagai pribadi, penyelenggara pemilu maupun lebih-lebih atas nama institusi” tegas Krispinus.

Halaman:

Editor: Marianus Marselus


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah